Cara Menggunakan Ionic Cleansing and Toning Device EH-ST63
Siapkan produk perawatan kulit harian Anda dan kapas (atau masker).
*⁴ mode: Mode Cleansing/Moisturizing/Brighten/Warm Rhythm
* Gunakan produk/masker yang mengandung vitamin C dengan mode Brighten.
Pasang kapas pada kepala segitiga dan kencangkan dengan cincin kapas.
* Jangan gunakan kapas dalam mode Warm Rhythm.
* Dalam mode Brighten, Anda juga dapat menggunakan serum atau krim yang mengandung vitamin C tanpa memasang kapas.
* Jika Anda menggunakan masker lembaran, mulai dari langkah 3.
Biarkan kapas menyerap losion seluruhnya.
* Pastikan kapas menyerap losion sepenuhnya.
* Jika Anda menggunakan masker lembaran, mulai dari langkah 3.
Tekan tombol SELECT dan pilih mode Cleanse, mode Moisturize, mode Brighten, atau mode Warm Rhythm. Atur juga ION LEVEL (LOW/MED/HIGH).
* Untuk mode Warm Rhythm, juga pilih ritme getaran yang Anda inginkan.
Tekan tombol TEMP dan pilih suhu (LOW/HIGH/OFF).
Dalam mode Cleanse dan mode Moisturize, serta mode Brighten, indikator mode berkedip selama prapemanasan kapas, lalu menyala penuh dalam waktu sekitar 1 menit setelah prapemanasan selesai.
* Perangkat ini dapat digunakan sewaktu prapemanasan.
Pegang perangkat pada Panel Ion dari bagian belakang, usapkan permukaan kapas pada kulit dan dengan lembut gerakkan dalam urutan 1-6 seperti ditunjukkan pada gambar di sebelah kiri.