Panasonic Homes Group(Jepang)
PT. Panasonic Homes Gobel Indonesia
kantor pusat
Panasonic Homes Co., Ltd.
Didirikan pada tahun 1963, Panasonic Homes adalah perusahaan dekor rumah di bawah Panasonic. Di antara beragam bisnisnya yang luas, Panasonic Homes konsentrasi pada proyek pembangunan rumah tinggal, manajemen aset, dan proyek perbaikan. Selama lebih dari 50 tahun terakhir, Panasonic Homes telah memanfaatkan pengalamannya yang banyak, kewirausahaan Grup, dan teknologi canggih dalam melaksanakan pengamatan mendalam pada kehidupan Jepang yang bertujuan untuk menyediakan lingkungan pemukiman yang sehat dan nyaman bagi penduduknya. Dengan mewarisi semangat Panasonic dan sebagai anggota dari Grup, Panasonic Homes dengan sempurna mengubah impiannya dan permintaan setiap pelanggannya menjadi kenyataan.
Nama Perusahaan |
Panasonic Homes Co., Ltd. |
---|---|
Alamat |
1-4, 1-Chome, Shinsenri-nishimachi, |
Telepon |
06-6834-5111 <Saluran Representatif> |
Tanggal Pendirian |
1 Juli 1963 (Showa, 38 tahun) |
Total Staf |
Sekitar 5430 orang( Diperbarui pada 1 April 2024) |
Modal |
28.375.923.130 yen |
Pemilik Saham Utama |
Panasonic Corporation |
Situs web Bahasa Jepang |
|
Situs web Bahasa Inggris |
|
Our Businesses in Japan |
*Diperbarui pada 19 Juni 2024
Pesan Direktur Utama Panasonic Homes
Rumah merupakan hal yang paling penting bagi manusia dalam menjalani hidup.
Kami ingin membangun rumah yang layak dan baik untuk tujuan tersebut.
Kami mendedikasikan diri dalam membangun rumah berdasarkan filosopi 'Rumah yang Baik' yang disampaikan oleh pendiri Panasonic, Mr.Konosuke Matsushita.
Tidak hanya “Rumah yang Baik”, tetapi juga “Rumah Jepang”, yang menggambarkan harapan pendiri kami untuk memperkaya kehidupan sehari-hari masyarakat, menjadi panduan penting bagi kami.
Pendiri Panasonic menuliskan kaligrafi di bawah ini untuk mengekspresikan tekadnya bahwa di Jepang, dengan empat musim yang kaya, kita harus menyediakan kehidupan yang nyaman sesuai dengan alam dan iklim di setiap wilayahnya.
Saat ini, ada tuntutan untuk secara proaktif menanggapi isu-isu sosial seperti terjadinya bencana alam yang serius, kepedulian terhadap lingkungan, dan promosi penggunaan energi terbarukan.
Di Panasonic Homes, kami mengupayakan “Kekuatan” untuk melindungi nyawa dan properti keluarga pelanggan jika terjadi keadaan darurat, dan “Kenyamanan hidup” yang memungkinkan pelanggan untuk terus menjalani kehidupan yang bahagia dan sejahtera, serta menyediakan hunian yang dapat dipercaya oleh pelanggan kami. Pada saat yang sama, kami ingin memberikan kepuasan seumur hidup kepada pelanggan kami dengan terlibat dalam renovasi rumah, proyek pemanfaatan lahan yang tepat, pembangunan perkotaan, dan penjualan rumah bekas.
Kini setelah 60 tahun sejak pendirian, kami ingin menegaskan kembali misi pada saat pendirian yaitu “Menghubungkan hari-hari yang baik” dan kami akan terus bekerja keras untuk setiap pelanggan guna mewujudkan kehidupan sehari-hari yang nyaman dan aman.
Selanjutnya pun kami mengharapkan kerja sama dan dukungan yang berkelanjutan dari Anda semua.
Direktur Utama Panasonic Homes Co., Ltd.
Takashi Fujii