Pilih Warna
Retail Sales Price: Panasonic Online Price: Beli SHOP NOW WHERE TO BUY Buy from Panasonic Where to Buy Out of Stock at Panasonic Online

Tips untuk air purifier: Pembersihan & Penempatan

Pelajari lebih lanjut tentang rekomendasi jadwal pembersihan & tip penempatan untuk air purifier Panasonic di sini! air purifier kami adalah pilihan tepat untuk rumah dan kantor.

Tips untuk air purifier: Pembersihan & Penempatan

Tips Membersihkan air purifier

Filter udara komposit/filter komposit HEPA (dua kali sebulan atau lebih)

Filter udara komposit/filter komposit HEPA (dua kali sebulan atau lebih)

Bersihkan sisi hitam (sisi depan) dengan penyedot debu.
• Lakukan dengan lembut. Jangan tekan terlalu keras.
• Sisi belakang (putih) tidak memerlukan perawatan.
• Jangan cuci filter dengan air.

Filter pelembap

Cuci filter pelembap dua kali sebulan dengan air.

Filter pelembap
Unit utama dan panel depan (Sekitar sebulan sekali)

Unit utama dan panel depan (Sekitar sebulan sekali)

Bersihkan debu dan kotoran menggunakan kain yang sedikit basah.
• Jangan menggunakan kain yang kaku atau mengelap dengan terlalu kencang. Jika demikian, permukaannya bisa rusak.
• Bersihkan steker listrik dengan kain kering.

Pastikan untuk mencabut steker listrik sebelum membersihkan unit

• Jangan gunakan detergen yang ditunjukkan disamping.
• Saat menggunakan kain yang diproduksi dengan proses kimiawi, pastikan untuk mengikuti petunjuknya dengan cermat.

Pastikan untuk mencabut steker listrik sebelum membersihkan unit

Tips Penempatan Pembersih Udara

Tips Penempatan Pembersih Udara

Jangan letakkan produk di tempat berikut:

• Tempat yang akan membuat produk terkena sinar matahari langsung atau hembusan AC langsung. (Hal ini dapat menyebabkan perubahan bentuk, penurunan kinerja, perubahan warna, dan kegagalan fungsi.)
• Tempat dengan jendela atau benda lain yang dapat menghalangi sensor kelembapan. (Hal ini dapat menyebabkan sensor kelembapan tidak berfungsi dengan benar)
• Di dekat TV atau radio (Hal ini dapat mengganggu visualisasi atau menimbulkan kebisingan) Beri jarak 1 m atau lebih dari perangkat tersebut. Jika steker listrik dicolok ke stopkontak yang sama dengan perangkat tersebut, gangguan visualisasi atau kebisingan dapat terjadi. Oleh karena itu, harap colokkan steker listrik ke stopkontak lain.

Tips Penempatan Pembersih Udara

Produk akan bekerja dengan efektif jika ditempatkan di sini!

• Letakkan di lantai sebagai tindakan pencegahan terhadap serbuk sari.
Karena serbuk sari atau debu kemungkinan besar melayang di udara dekat lantai, kami menyarankan Anda untuk meletakkan produk di lantai datar dalam ruangan.
• Agar udara dapat bersirkulasi secara efisien di seluruh ruangan.
Untuk mencegah tersumbatnya saluran masuk atau saluran keluar udara, pasang peralatan (posisi kiri, kanan, dan atasnya) dengan jarak sekitar 30 cm atau lebih dari dinding atau furnitur, tirai, dll. Untuk menggunakan produk secara efisien, beri jarak minimal 1 cm antara bagian belakangnya dan dinding.

Pembersih udara & AC

Pembersih udara & AC

Kotoran halus beterbangan di udara

Polutan berukuran besar yang melayang di dekat lantai tidak dapat terisap seluruhnya oleh aliran udara balik AC


Debu berukuran besar beterbangan di dekat lantai

Dengan mode Front airflow pada air purifier, polutan berukuran besar di dekat lantai dapat terisap melalui kisi-kisi bawah dan dihambat.

Produk Terkait